KETIK, SURABAYA – DPRD Surabaya menggelar hearing dengan beberapa pihak Rekreasi Hiburan Umum (RHU) yang terkait dengan insiden kecelakaan maut akibat ulah pengemudi mabuk.
Hearing kali ini Komisi B DPRD Surabaya mengundang pemilik RHU yaitu Ambyar Club, Paradise, Himpunan Pengusaha RHU (Hiperhu) Kota Surabaya dan Forkopimda.
Ketua Komisi B DPRD Surabaya Farid Aviv menjelaskan hearing kali ini tidak dapat dilanjutkan karena pemilik/perwakilan dari 2 RHU tidak hadir.
"Pemilik Ambyar dan Paradise tidak hadir, sementara kami komisi B dan Pemkot sudah lengkap dan Hiperhu juga sudah hadir. Maka kami akan agendakan Senin depan, yang akan melibatkan Pariwisata Jatim dan DLH Jatim, terkait perijinannya," jelasnya pada Selasa 12 November 2024.
Farid menegaskan pihaknya akan meminta Pemkot Surabaya bertindak tegas kepada 2 RHU tersebut, jika tidak hadir dalam hearing kedua yang digelar Komisi B DPRD Surabaya.
"Kalau tidak hadir lagi, maka kami meminta kepada Pemkot untuk melakukan penyegelan tempat tersebut, sampai pemiliknya mau hadir di dewan," terangnya.
George Handiwiyanto selaku Ketua Hiperhu Kota Surabaya mendorong agar semua pihak bisa kompak untuk bersama-sama membuat kesepakatan di tingkat kebijakan yang melibatkan eksekutif, legislatif dan juga aparat keamanan (Pol-PP dan Kepolisian).
Dia meminta agar semua pihak tidak lagi menganggap bahwa RHU ini adalah tempat yang rusak dan tidak bisa diatur, karena tempat usaha ini juga mengurus perijinan, membayar pajak dan sekaligus bisa memberikan lowongan pekerjaan.
Intinya, Advokat Senior di Surabaya ini berharap agar pengusaha RHU bisa berjalan seiring secara bersama-sama dengan semua pihak terkait.
"Jangan hanya sebatas ijin dikeluarkan, tetapi juga berkesinambungan. Jadi bagaimana masyarakatnya senang, yang kerja juga senang, yang datang juga merasa aman, demikian juga dengan masyarakat diluar sehingga tidak terjadi kecelekaan," ucapnya usai hearing dengan Komisi B.
Sebaiknya, kata dia, sebelum kejadian bisa disampaikan ke organisasi (Hiperhu), agar pihaknya bisa di tindaklanjuti ke anggota (RHU).
"Jangan setelah kejadian baru rame-rame. Tapi ayo berjalan bersama-sama" pintanya.
Di akhir paparannya kepada sejumlah awak media, George mengapresiasi para pengusaha RHU yang dengan serta merta memberikan santunan kepada keluarga korban.
"Ini soal nyawa. Maka saya salut dengan mereka," pungkasnya.
DPRD Surabaya Panggil Dua RHU Buntut Insiden Kecelakaan Karena Pengemudi Mabuk
12 November 2024 18:15 12 Nov 2024 18:15


Tags:
DPRD Surabaya RHU Hearing Komisi B kecelakaan pengemudi mabuk Ketua Komisi BBaca Juga:
Ogah Warisi Beban, Eri Cahyadi Berkomitmen Selesaikan PR Anggaran di Kota SurabayaBaca Juga:
Seleksi Sekda Surabaya Dimulai, Ketua Komisi A Minta Transparansi TotalBaca Juga:
Soal Penertiban Jam Malam di Surabaya, Ketua Komisi A DPRD Minta Kedepankan Pendekatan HumanisBaca Juga:
Maraknya Miras Ilegal, Buleks Desak Satpol PP Surabaya Lakukan Penyisiran RutinBaca Juga:
Pemberlakuan Jam Malam untuk Anak, Komisi D DPRD Surabaya Sebut Tak Bisa Hanya Andalkan AparatBerita Lainnya oleh Shinta Miranda

1 Juli 2025 20:30
Wajah Berseri-seri, 15 Ribu Pengemudi Ojol Surabaya Dapat Bantuan BPJS Ketenagakerjaan

1 Juli 2025 20:10
Praktisi Soroti Anggaran Pendidikan Surabaya, Sebut Tak Sesuai Amanat UUD

1 Juli 2025 19:50
Anak yang Terjaring Sweeping Jam Malam Akan Langsung Dipulangkan ke Orang Tua

1 Juli 2025 19:32
Momentum Hari Bhayangkara, Pemkot Prioritaskan Hibah Gedung untuk Polrestabes

1 Juli 2025 15:32
Pemkot Surabaya Bangun Tiga SMP Baru, Anggaran Rp20 Miliar

1 Juli 2025 14:43
Fakultas Vokasi Untag Surabaya Luncurkan Prodi Teknologi Rekayasa Otomasi
Klasemen Porprov IX Jatim 2025
Presented by: KONI JATIM

Klasemen Porprov IX Jatim 2025
Presented by: KONI JATIM


Trend Terkini

27 Jun 2025 07:53
Turnamen Bupati Cup Halsel 2025 Tak Lama Lagi Digelar

29 Jun 2025 14:59
Trenggalek Pecahkan Rekor, Sabet Emas Pertama Kali pada Cabor Catur Porprov Jatim
![Thumbnail Berita - [FOTO] Pelatihan Pemahaman Konsep Dasar Guru Profesional Oleh PT Wanatiara Persada](https://ketik.com/assets/upload/2025062712293910008500330.webp)
27 Jun 2025 12:30
[FOTO] Pelatihan Pemahaman Konsep Dasar Guru Profesional Oleh PT Wanatiara Persada

29 Jun 2025 14:13
GRIB Jaya Soroti Reklamasi Bekas Galian C di Pemalang, Salah Satunya Diduga Milik Pejabat Pemkab

27 Jun 2025 23:01
Semangat Muda, Visi Baru: Randi Daeng Resmi Nahkodai BIFI Bitung
Trend Terkini

27 Jun 2025 07:53
Turnamen Bupati Cup Halsel 2025 Tak Lama Lagi Digelar

29 Jun 2025 14:59
Trenggalek Pecahkan Rekor, Sabet Emas Pertama Kali pada Cabor Catur Porprov Jatim
![Thumbnail Berita - [FOTO] Pelatihan Pemahaman Konsep Dasar Guru Profesional Oleh PT Wanatiara Persada](https://ketik.com/assets/upload/2025062712293910008500330.webp)
27 Jun 2025 12:30
[FOTO] Pelatihan Pemahaman Konsep Dasar Guru Profesional Oleh PT Wanatiara Persada

29 Jun 2025 14:13
GRIB Jaya Soroti Reklamasi Bekas Galian C di Pemalang, Salah Satunya Diduga Milik Pejabat Pemkab

27 Jun 2025 23:01
Semangat Muda, Visi Baru: Randi Daeng Resmi Nahkodai BIFI Bitung
