KETIK, SURABAYA – Penuaan adalah proses alami yang terjadi pada setiap individu. Namun, dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, kini banyak cara yang dapat membantu memperlambat tanda-tanda penuaan. Salah satu solusinya adalah perawatan berbasis JuveLook dan modern booster.
Seiring bertambahnya usia, produksi kolagen dalam tubuh menurun, yang menyebabkan kulit kehilangan kelembaban dan elastisitasnya. Untuk mengatasi masalah ini, Eons Skin Clinic menghadirkan treatment Juvelook Blue Sapphire Treatment.
Ceo dan Founder Eons Group dr. Leni Kumalasari, Dipl AAAM, menjelaskan perawatan terbaru ini, merupakan Luxury Advanced Treatment dengan kombinasi JuveLook No.1 Korean’s Favorite Collagen stimulator & Modern Booster.
"JuveLook Blue Sapphire merupakan cara menambah produksi kolagen tanpa memikirkan bagaimana kolagen yang sudah terbentuk ini tidak mudah rusak," terangnya pada Minggu 16 Februari 2025.
Untuk perawatan terbaru yang dihadirkan di Eons kali ini tidak hanya untuk penuaan, tetapi juga cocok untuk yang memiliki masalah bekas jerawat hingga bopeng.
"Cocok untuk penuaan, kering, kusam, bekas jerawat, dan bekas jerawat.
Saya membuat mencampurkan bahan untuk mencerahkan, tidak hanya kolagen stimulator. Banyak bahan yang saya tambahkan. Nawaya ada tapi bahan campurannya beda," rinci dr Leni.
JuveLook Blue Sapphire merupakan perawatan yang bisa dilakukan mulai umur 15 tahun dan dapat dikombinasikan pada perawatan yang lainnya.
"Usia sebaiknya dilakukan di atas 15 tahun ke atas, misal mau lebih cerah, bekas jerawat berwarna hitam merah sangat bagus dengan ini," paparnya.
dr Leni juga menjelaskan proses treatment ini pertama pengolesan anestesi, dilakukan injeksi sapphire dengan alat multi needle injection.
"Seperti kantong mata yang dalam akan menggunakan kanula tapi kalau tidak terlalu parah pakai multi needle. Setiap orang peruntukannya berbeda sesuai kebutuhan kulit," rincinya.
Namun, perawatan ini tidak disarankan untuk orang yang sedang meradang karena jerawat, dr Leni menyarankan agar fokus pada jerawat tersebut terlebih dahulu.
"Orang berjerawat aktif jangan dulu, selesaikan dulu baru pakai treatment ini. Baru digunakan untuk bekas jerawat. Pengulangan setiap satu bulan selama 3 bulan, setelah itu 6 bulan sekali," pungkas dr Leni. (*)