KETIK, SURABAYA – Persebaya Surabaya akan menghadapi Dewa United dalam lanjutan Liga 1 Indonesia di Stadion Pakansari Bogor, pada Jumat, 21 Februari 2025. Duel dua tim papan atas klasemen ini dipastikan berlangsung sengit.
Kemenangan atas PSBS Biak di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu 15 Februari 2025 lalu menjadi modal berharga Persebaya menghadapi Dewa United.
Kapten Persebaya, Bruno Moreira, optimistis untuk melanjutkan tren positif. Kemenangan laga sebelumnya menambah kepercayaan diri seluruh pemain.
“Kami mendapat kemenangan setelah enam pertandingan, ini penting bagi kami karena kami tidak dalam posisi bagus di klasemen. Jadi ini memberikan kami kepercayaan diri untuk bersaing merebut posisi puncak di liga,” ungkap Bruno, Kamis, 20 Februari 2025.
Ia menyatakan, kemenangan ini juga sangat penting untuk menjaga nama besar Persebaya. Karena dengan reputasi besar yang dimiliki timnya, para pemain juga harus memberikan yang terbaik di lapangan.
Pemain asal Brasil itu mengaku, ia dan rekan-rekannya termotivasi untuk melanjutkan kemenangan saat melawan Dewa United.
“Kita tahu Dewa tim bagus, mereka punya pemain bagus, tapi kita juga punya pemain bagus. Ini akan menjadi laga besar dan tentu kami harap bisa mendapat tiga poin saat away,” ujar Bruno.
Terkait Dewa yang baru saja kalah 1-3 dari Madura United, ia merasa hasil tersebut tak bisa dijadikan acuan.
“Aku rasa itu bukan keuntungan karena setiap pertandingan berbeda, setiap pertandingan ada sejarah baru. Tapi, kami siap untuk merebut tiga poin,” pungkasnya.
Persebaya menempati peringkat kedua klasemen sementara Liga 1 dengan 41 poin, sementara Dewa United berada tepat di bawahnya di posisi ketiga dengan 40 poin. Kedua tim hanya terpaut satu poin, sehingga laga ini menjadi krusial bagi keduanya untuk memperkuat posisi di papan atas klasemen.
Dalam pertemuan terakhir pada 23 Oktober 2024, kedua tim bermain imbang tanpa gol.
Secara keseluruhan, dari lima pertemuan sejak 2022, Dewa United dan Persebaya masing-masing meraih satu kemenangan, sementara tiga laga lainnya berakhir imbang. (*)