KETIK, BANDUNG – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Bandung meenggelar Seleksi Pemuda Pelopor Gen-8 dan Pemuda Prakarsa Gen-2 tahun 2025. Grand Final seleksi Pemuda Pelopor dan Pemuda Prakarsa ini digelar pada 24-25 Februari 2025 di Grand Sunshine Soreang.
Kepala Dispora Kabupaten Bandung Erwin Rinaldi menjealskan Pemuda Pelopor adalah pemuda/pemudi inovatif yang memiliki karya nyata dan sudah berdampak positif bagi masyarakat, minimal sudah diakui oleh dan berdampak di lingkungannya sendiri.
Erwin mengatakan para pemuda pelopor yang diikutsertakan dalam seleksi itu, yakni berusia 16-30 tahun dan berdomisili di Kabupaten Bandung.
"Para peserta sudah memiliki program kegiatan kepeloporan yang telah berjalan minimal 1 tahun," jelas Erwin.
Pemuda Pelopor yang sudah meraih juara di tingkat kabupaten/kota akan diberikan pembinaan untuk dapat mengikuti kompetisi tingkat Provinsi Jawa Barat pada tahun berjalan atau tahun yang akan datang, sesuai dengan kesiapan program peserta/pemuda pelopor tersebut.
Sementara Pemuda Prakarsa adalah pemuda usia sekolah yang memiliki ide, gagasan, atau program kegiatan inovatif yang dapat membawa dampak positif bagi masyarakat di sekitarnya. Pemuda/pemudi ini disiapkan untuk menjadi Pemuda Pelopor pada kompetisi yang akan datang.
"Yang mengikuti seleksi Pemuda Prakarsa yaitu pemuda/pemudi usia sekolah, memiliki ide/gagasan orisinil yang berdampak positif bagi masyarakat," terang Erwin.
Menurutnya mereka akan diberikan pembinaan dan bimbingan agar dapat mematangkan konsep, ide/gagasan-nya menjadi sebuah kegiatan yang konkrit.
Kepeloporan yang dinilai antara lain terkait bidang pangan, teknologi dan inovasi, seni dan budaya, sumberdaya alam, lingkungan dan pariwisata, serta pendidikan.
Inilah Para Juara Pemuda Pelopor dan Pemuda Prakarsa Kabupaten Bandung:
Pemuda Pelopor
Juara 1 :
- Alqan Nazrailman – Rancabali
- Alvina Rahmawati – Cikancung
Juara 2 :
- Isan Sunandar – Majalaya
- Billy Aditya Priandhika – Katapang
Juara 3 :
- Dera Nurwidia Sari – Banjaran
- Tri Febriansah – Baleendah
Juara Kawula Muda (Pelopor) : Asep Syahrul Muharom
Juara Pemuda Prakarsa :
Juara 1 : - Muhammad Raffi Fazhlur Rahman – Rancaekek, SMAN 1 Rancaekek
Juara 2 : - Carissa Dewi Elfauzi – Solokan Jeruk, MAN 2 Bandung
Juara 3 : - Hasna Azzahra Salsabilla – Pangalengan, SMAN 1 Pangalengan
Juara Kawula Muda (Prakarsa) : Adhwa Aliifah Sabsa Miadi – Cileunyi, SMA Muhammadiyah 4 Kota Bandung.(*)